Logo

Desa Massangkae

Kabupaten Bone

Home

Profil Desa

Infografis

Listing

IDM

Berita

Belanja

PPID

Sailor FC Massangkae Curi Kemenangan di Laga Perdana Abbumpungeng Cup

Sailor FC Massangkae Curi Kemenangan di Laga Perdana Abbumpungeng Cup

Invalid Date

Ditulis oleh SURYA DARMAWAN,S.E

Dilihat 44 kali

Sailor FC Massangkae Curi Kemenangan di Laga Perdana Abbumpungeng Cup

Desa Abbumpungeng, Kecamatan Kajuara, bergemuruh pada Kamis sore, 16 Oktober 2025, saat laga pembuka Grup B Abbumpungeng Cup 1 mempertemukan dua tim tangguh: Sailor FC Massangkae melawan Gona Mandiri FC. Pertandingan yang dikenal sebagai Derby Kajuara ini berlangsung sengit dan penuh tensi sejak peluit pertama dibunyikan.

Turnamen Abbumpungeng Cup 1 sendiri diikuti empat tim dalam Grup B, yakni Sailor FC MassangkaeMitra Muda MaccinagaGona Mandiri FC, dan Veteran FC. Laga pembuka ini menjadi ajang pembuktian bagi Sailor FC Massangkae untuk menunjukkan dominasi mereka sejak awal kompetisi.

Pertandingan berjalan keras dan ketat, dengan jual beli serangan dari kedua tim. Gol tunggal kemenangan Sailor FC Massangkae tercipta melalui titik putih setelah pemain belakang Gona Mandiri FC melakukan handball di area terlarang. Ixang, yang dipercaya sebagai eksekutor, tampil tenang dan berhasil menuntaskan tugasnya dengan sempurna, membawa tim unggul 1-0.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tidak berubah. Kemenangan tipis ini menjadi modal berharga bagi Sailor FC Massangkae untuk melangkah lebih percaya diri di laga berikutnya.

Adapun susunan pemain Sailor FC Massangkae pada laga ini adalah:

  • Kiper: Kifli

  • Belakang: Wahyu, Ixang, Razman, Suardi

  • Tengah: Dhika, Galang, Takdir, Khaeril,Afis

  • Depan: Risal

Sailor FC Massangkae dijadwalkan melakoni pertandingan kedua pada Selasa sore menghadapi Mitra Muda Maccinaga, yang diprediksi akan berlangsung tak kalah seru.

Penulis: Surya Darmawan, S.E.

Bagikan:

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Logo

Desa Massangkae

Kecamatan Kajuara

Kabupaten Bone

Provinsi Sulawesi Selatan

© 2025 Powered by PT Digital Desa Indonesia