
Invalid Date
Dilihat 29 kali

Pemerintah Desa Massangkae melaksanakan kegiatan Penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2026 , Penetapan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa , serta Pelaporan Pertanggungjawaban (LPJ) Realisasi APBDes Tahun Anggaran 2025 . Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan desa.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Desa Massangkae , Tenaga Ahli Kabupaten Bone , Camat Kajuara , Babinsa Desa Massangkae , Pendamping Desa Kecamatan Kajuara , Pendamping Lokal Desa Massangkae , Ketua dan Anggota BPD Desa Massangkae , Kader Desa , serta Mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSI) .
Dalam berbagai hal, Kepala Desa Massangkae menyampaikan bahwa Tahun Anggaran 2026 mengalami penurunan alokasi anggaran desa , sehingga berdampak pada jumlah penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa. Jika pada Tahun 2025 jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT Desa sebanyak 36 penerima , maka pada Tahun 2026 mengalami penurunan menjadi 11 penerima .
Kepala Desa menegaskan bahwa penetapan KPM BLT Desa dilakukan secara selektif, transparan, dan berdasarkan ketentuan peraturan-undangan yang berlaku , dengan memprioritaskan warga yang benar-benar masuk dalam kategori miskin ekstrem dan rentan secara ekonomi.
Selain itu, pada kesempatan tersebut juga disampaikan Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBDes Tahun 2025 , yang memuat penggunaan anggaran pada bidang penyelenggaraan pemerintahan desa, pembangunan desa, pembinaan kemasyarakatan, pemberdayaan masyarakat, serta penanggulangan bencana dan keadaan darurat. LPJ ini mendapat tanggapan dan masukan dari unsur terkait sebagai bentuk pengawasan bersama.
Secara keseluruhan, kegiatan berjalan lancar, tertib, dan penuh musyawarah , mencerminkan komitmen Pemerintah Desa Massangkae dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan desa yang transparan, akuntabel, dan partisipatif , serta tetap mengedepankan kepentingan masyarakat di tengah keterbatasan anggaran.
Penulis : Surya Darmawan,S.E
Bagikan:

Desa Massangkae
Kecamatan Kajuara
Kabupaten Bone
Provinsi Sulawesi Selatan
© 2026 Powered by PT Digital Desa Indonesia
Pengaduan
0
Kunjungan
Hari Ini